Daily Check in Telkomsel: Hanya 40 Rupiah Dapat 3.2GB Internet + 100 Menit Nelpon
Kamis, 21 Mei 2020
Edit
Hari ini saya menukarkan stamp Daily Check in Telkomsel yang sudah saya kumpulkan selama kurang lebih 4 Minggu. Tidak tanggung-tanggung, saya langsung menukarkan semua stamp / kupon yang saya miliki (28 stamp) secara bersamaan. Total, saya mendapatkan kuota internet 3.2GB dan kuota nelpon kesesama nomor telkomsel selama 100 Menit.
Tidak semua kuota yang saya dapatkan memiliki masa aktif yang sama. Untuk lebih rincinya, berikut adalah pembagian kuota dari program daily check in telkomsel:
- Kuota Nelpon 100 Menit kesesama nomor telkomsel (Masa aktif 7 Hari)
- Kuota internet 200 MB (Masa aktif 7 Hari)
- Kuota internet 1GB (Masa aktif 3 Hari)
- Kuota internet 2GB (Masa aktif 3 Hari)
Meski memiliki masa aktif yang tidak terlalu lama (3 – 7 hari), akan tetapi yang membuat saya senang adalah kuota internet dan nelpon yang diberikan bisa digunakan full 24 Jam tanpa batasan waktu. Menariknya lagi, kuota internet 3.2GB yang sahabat dapatkan bisa digunakan disemua jaringan telkomsel seperti 2G, 3G, dan 4G.
Sebenarnya 4 reward berupa kuota nelpon dan internet dari daily check in telkomsel yang saya sebutkan di atas bisa diambil satu per satu (tidak harus 4 sekaligus). Intinya adalah apabila setiap stamp atau kupon yang sahabat dapatkan sudah mencapai batas untuk bisa digunakan untuk mengambil bonus, maka sahabat sudah bisa mengambil bonusnya.
Sebagai informasi bahwa untuk mengambil setiap reward yang ditawarkan oleh program daily check in, sahabat membutuhkan Rp 10 untuk menukar stamp kupon dengan benefit kuota yang disediakan oleh telkomsel. Jadi apabila sahabat akan menukarkan semua stamp yang sahabat miliki, maka sahabat harus mengeluarkan uang Rp 10 x 4 = Rp 40.
Kalau menurut saya dengan 40 Rupiah mendapatkan kuota internet 3.2GB dan 100 Menit TSEL, harga tersebut sudah sangat murah, bahkan hampir gratis. Sebenarnya program tersebut sudah beberapa kali dihadirkan oleh telkomsel, hanya saja ada sedikit perbedaan tentang hadiah yang diberikannya.
Kadang kuota nelpon 100 Menit dari program daily check in diganti dengan Voucher diskon Zalora atau lainnya. Cara mengumpulkan stamp kupon dari daily check in sangat mudah, sahabat tinggal buka Aplikasi MyTelkomsel, kemudian melakukan Check in harian. Untuk lebih jelasnya, sahabat bisa membaca [Cara Mendapatkan Grand Prize Daily Check in Telkomsel]
Karena untuk mengikuti program daily check in telkomsel dibutuhkan aplikasi MyTelkomsel, maka untuk mengikuti program tersebut, HP yang sahabat gunakan harus terpasang aplikasi MyTelkomsel. Bagi sahabat pengguna smartphone Android bisa mendownloadnya di Google Play Store. Sedangkan bagi sahabat pengguna iPhone, bisa mendapatkannya di App Store.
Meski program daily check in adalah salah satu promo dari telkomsel, akan tetapi berdasarkan sepengetahuan saya, program ini sudah saya ikuti lebih dari 5 kali. Hal ini menunjukkan bahwa meski promo, akan tetapi kemungkinan program tersebut akan sering dihadirkan oleh telkomsel. untuk mengetahui info, promo, dan program terbaru dari Telkomsel, sahabat bisa melihatnya di Label [Telkomsel]. Semoga membantu dan bermanfaat.
Related Posts